Dandim 0106/Ateng Dukung Kegiatan Race Tour De Gayo Tahun 2021 Di aceh Tengah.

Editor: penaajahputihnews.com author photo
Dandim 0106/Ateng Dukung Kegiatan Race Tour De Gayo Tahun 2021 Di aceh Tengah.

Takengon-meuligoeaceh.com
 Komandan Kodim 0106/Ateng Letkol Inf Teddy Sofyan S.Sos hadir dalam kegiatan acara Race Tour De Gayo tahun 2021, bertempat di Hotel Parkside Jln. Sengeda Kp. Nunang Antara Kec. Bebesen Kab. Aceh Tengah.Saptu (16/10/21).

Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar mengatakan Penghormatan kepada semua dan khususnya pada komunitas Sepeda Aceh, selamat datang di Kab. Aceh Tengah dalam rangka kegiatan Tour De Gayo, kegiatan Tour De Gayo tahun sebelumnya diikuti peserta dari luar negeri, tahun 2021 ini dengan masih adanya covid, hanya dalam negeri saja.

Pemerintah daerah sangat senang dengan adanya gowes sehingga kegiatan ini dapat diperbincangkan diluar, sehingga aceh tengah dapat maju dan dikenal dalam negeri maupun diluar." Ungkap bupati aceh tengah".

Pembina Road Bike Aceh, Kasdam Iskandar Muda Brigjen TNI Joko Purwo Putranto, M.Sc Terimakasih kepada rekan rekan yang telah mengikuti kegiatan Tour De Gayo, event ini sempat tertunda 1 tahun karena pandemi Covid-19, dan pada hari ini baru bisa dilaksanakan dengan jumlah peserta yang terbatas." Kegiatan Tour De Gayo ini mudah mudahan diharapkan menjadi event tahunan, karena dalam kegiatan ini sekaligus para peserta dapat menikmati keindahan pariwisata Takengon, karena Takengon digalakkan sektor pariwisata, mudah mudahan ditengah pandemi covid-19 sektor pariwisita dapat mengembalikan perekonomian masyarakat." Ucap kasdam iskandar muda"

Komandan Kodim 0106/ateng Letkol Inf Teddy Sofyan S.Sos menambahkan Kegiatan Tour De Gayo Dengan berolahraga pastinya imun para peserta akan naik dan bagus buat kesehatan ditengah pandemi Covid-19, sekali lagi terimakasih atas kepercayaan pembina dan peserta Tour De Gayo di aceh tengah ini sebagai tujuan utama dalam kegiatan Tour De Gayo, mari ke Gayo " Ucap Komandan Kodim".
Dalam Kegiatan tersebut tampak hadir.Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar, Kasdam Iskandar Muda Brigjen TNI Joko Purwo Putranto, M.Sc, Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh, Brigjen Pol. Drs. Heru Pranoto, M.Si, Danrem 011/LW Kolonel Inf Sumirating Baskoro, S.E, Asren Kasdam Kolonel Inf Khabib Mahfud, Waasintel Kasdam IM Letkol Inf Mahmudin Abdilah,  Dandim 0106/Aceh Tengah Letkol Inf Teddy Sopyan, S.Sos, Kapolres Aceh Tengah, AKBP Nurochman Nulhakim, S.IK., Rektor Universitas Syiah Kuala Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kab. Aceh Tengah dr. Yunasri, M.Kes, Kadis Pariwisata Aceh Tengah Jumaidil, Enka, S.Sos, MGM Hotel Kriyad Aceh Bambang, Ketua Road Bike Aceh Zainal Abidin, Para Peserta Tour De Gayo tahun 2021 danPara tamu undangan.

TONI
Share:
Komentar

Berita Terkini