Waka Polsek Tanah Jambo Aye Terima Penghargaan atas Dedikasi Sosial dari Anggota DPRK Aceh Utara

Editor: Syarkawi author photo

 


LHOKSUKON – Wakil Kepala Polsek Tanah Jambo Aye, Ipda Irvan, S.H., menerima penghargaan dari anggota Komisi IV DPRK Kabupaten Aceh Utara dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sabtu (10/5/2025). 

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kiprah dan dedikasinya dalam aksi sosial kemanusiaan.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Zulkifli, S.Sos. di Arizona Caffe, Desa Tanjung Minjei, Kecamatan Madat, Kabupaten Aceh Timur. 

Menurut Zulkifli, penghargaan ini merupakan pengakuan atas semangat dan konsistensi Ipda Irvan dalam membantu masyarakat, khususnya kaum duafa, anak yatim, serta penyandang disabilitas di wilayah Aceh Utara.

"Beliau tidak hanya menjalankan tugas kepolisian, tapi juga menunjukkan kepedulian luar biasa terhadap masyarakat. Ini adalah sosok polisi yang patut dicontoh," ujar Zulkifli.

Ipda Irvan dikenal sebagai penggagas Gerakan Berbagi Sepuluh Ribu (Geubibu), sebuah inisiatif sosial untuk menggalang dana dan bantuan bagi warga kurang mampu. 

Kegiatan sosialnya mencakup pemberian bantuan kepada korban bencana, modal usaha untuk masyarakat yang membutuhkan, hingga mendukung pendidikan bagi anak-anak kurang beruntung.

Salah satu aksi yang baru-baru ini menjadi perhatian publik adalah pembagian ratusan Alquran kepada anak-anak yatim di Kabupaten Aceh Utara. 

Selain itu, Ipda Irvan juga rutin membagikan nasi gratis setiap hari Jumat kepada tukang becak dan pedagang kaki lima di berbagai lokasi.

Sejak tahun 2019, Ipda Irvan telah aktif membantu masyarakat melalui berbagai program, baik secara pribadi maupun melalui kolaborasi dengan pihak lain. 

Sebelumnya, ia juga menerima penghargaan dari Plt. Camat Langkahan, Kabupaten Aceh Utara, atas kontribusinya dalam gerakan Geubibu.

Zulkifli berharap agar lebih banyak anggota kepolisian yang mengikuti jejak Ipda Irvan sebagai pelayan masyarakat yang tidak hanya hadir dalam konteks penegakan hukum, tetapi juga dalam misi kemanusiaan.

"Kami sangat mengapresiasi langkah-langkah sosial yang dilakukan Ipda Irvan. Semoga ini menjadi inspirasi bagi institusi lain dan terus menumbuhkan empati di tengah masyarakat," tutup Zulkifli. (*)

Share:
Komentar

Berita Terkini