FASK UIN Ar-Raniry Gelar Reuni Akbar dan Mubes Ke-II

Editor: Syarkawi author photo

 

Banda Aceh | Forum Alumni Sejarah Kebudaayaan Aceh (FASKI) UIN Ar-Raniry Sabtu 20 November 2022 di fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry melaksanakan Reuni akbar dan Mubes Ke-II.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat silaturahmi sesama Alumni sejarah dan budaya dengan civitas akademika Fakultas Adab dan Humaniora.

Kegiatan yang direncanakan satu hari penuh ini akan dihadiri oleh alumni yang saat ini tersebar diseluruh daerah dengan berbagai profesi yang masih bersentuhan dengan ruang sejarah, budaya, seniman, pegiat budaya, akademisi dan dunia pemerintahan.

Zulfahmi Amt, S.Hum ketua alumni Forum Alumni Sejarah Kebudayaan Islam (FASKI) UIN Ar-Raniry mengatakan bahwa alumni Faski telah berkomitmen untuk terus melakukan pengembangan diri dalam hal pengabdiannya kepada negara melalui penelitian, pengembangan serta ikut serta dalam penguatan kebudayaan khususnya di Aceh dan umumnya di nusantara.

Kita berharap kerjasama seluruh stakeholder terkait kebudayaan dan kajian sejarah untuk dapat bekerjasama dengan faski agar tercipta literasi sejarah dan kebudayaan yang sebenarnya. Pungkas Zulfahmi.[*]

Share:
Komentar

Berita Terkini