Babinsa Koramil 23/Batee Laksanakan Komsos dengan Aparat Desa Meuchat

Editor: Syarkawi author photo

 


Batee – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan aparat pemerintahan desa, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 23/Batee, Serda Rahmad Dony, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan aparatur Desa Meuchat, Kecamatan Batee, pada Sabtu (1/2/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi antara TNI dan pemerintah desa dalam mendukung pembangunan serta menciptakan situasi yang kondusif di wilayah binaan Koramil 23/Batee. 

Dalam kesempatan tersebut, Serda Rahmad Dony berdiskusi dengan perangkat desa terkait berbagai aspek keamanan, ketertiban, serta kesejahteraan masyarakat.

"Komsos ini merupakan salah satu cara kami untuk lebih dekat dengan masyarakat dan memahami langsung permasalahan yang ada di desa. Dengan komunikasi yang baik, diharapkan kita dapat bersama-sama menjaga stabilitas dan mendukung program pembangunan desa," ujar Serda Rahmad Dony.

Aparatur Desa Meuchat menyambut baik kehadiran Babinsa dan mengapresiasi peran aktif TNI dalam membantu masyarakat serta menjaga keamanan wilayah. 

Mereka berharap sinergi antara Koramil 23/Batee dan pemerintah desa terus terjalin dengan baik demi kesejahteraan warga.

Kegiatan komsos seperti ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam pembinaan teritorial, guna memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini