Babinsa Koramil 04/Pidie, Kodim 0102/Pidie Perkuat Hubungan Kebersamaan Melalui Komsos Bersama Warga Desa Kampung Pukat

Editor: Syarkawi author photo

 


Pidie – Dalam rangka meningkatkan pembinaan teritorial serta mempererat hubungan kemasyarakatan, Babinsa Koramil 04/Pidie, Kodim 0102/Pidie, Kopka Engki Jatra melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Kampung Pukat, Kecamatan Pidie, Kabupaten Pidie, pada Sabtu (22/11/25).

Kegiatan Komsos tersebut menjadi bagian penting dalam upaya Babinsa untuk menjalin silaturahmi, membangun kedekatan, serta memperkuat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat. 

Melalui Komsos, Babinsa dapat mengetahui langsung kondisi sosial, perkembangan situasi desa, serta memahami berbagai persoalan yang dihadapi warga di wilayah binaannya.

Dalam kesempatan itu, Kopka Engki Jatra menyampaikan sejumlah imbauan kepada warga terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan, memperkuat persatuan, serta meningkatkan kepedulian sosial antarsesama. 

Ia menegaskan bahwa hubungan baik antara TNI dan masyarakat merupakan pondasi kuat dalam menjaga stabilitas wilayah, terutama dalam menghadapi berbagai dinamika sosial maupun potensi gangguan keamanan.

Selain memberikan pesan-pesan pembinaan wilayah, Kopka Engki Jatra juga mendengarkan masukan dari masyarakat terkait situasi desa, sekaligus berdiskusi mengenai langkah-langkah yang dapat dilakukan bersama untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan lingkungan. 

Interaksi ini berjalan hangat dan penuh kekeluargaan, mencerminkan kedekatan Babinsa dengan warga binaan.

Masyarakat Desa Kampung Pukat menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas perhatian yang terus diberikan oleh Babinsa. 

Mereka menilai kegiatan Komsos sangat bermanfaat karena selain meningkatkan komunikasi, juga membantu memperkuat ikatan kebersamaan antara masyarakat dan aparat kewilayahan.

Pelaksanaan Komsos oleh Babinsa Koramil 04/Pidie ini menunjukkan komitmen TNI AD, khususnya jajaran Kodim 0102/Pidie, dalam menjalankan pembinaan teritorial secara konsisten dan berkelanjutan. 

Dengan jalinan komunikasi yang baik antara TNI dan masyarakat, diharapkan kemanunggalan TNI–Rakyat semakin kokoh dan ketahanan wilayah semakin kuat.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini