Tekan Angka Kecelakaan, Polantas Lhokseumawe Patroli Malam di Jalan Elak

Editor: Syarkawi author photo

 


LHOKSEUMAWE - Polantas Lhokseumawe menggelar patroli di Jalan Elak, Desa Alue Awe, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Kamis (24/11/2022) malam, Kegiatan tersebut sebagai upaya untuk menekan angka kecelakaan lalulintas.


"Selain berpatroli, personel juga mengatur arus lalulintas di Simpang Jalan Elak guna memberi kenyamanan kepada para pengguna jalan raya," ujar Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasat Lantas, AKP Adek Taufik, SIK.


Lanjutnya, personel juga mengimbau kepada pengendara baik roda dua dan roda empat agar tertib berlalulintas, dan mengutamakan keselamatan sehingga tidak membahayakan pengendara lain. 


"Istirahatlah jika kelelahan di tempat yang lebih aman, sehingga tidak membahayakan diri sendiri dan pengendara lain," pinta AKP Adek Taufik.


Diharapkan, tambah Kasat, kegiatan patroli tersebut dapat mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar) di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.[*]

Share:
Komentar

Berita Terkini