Takengon-meuligoeaceh.com
Amanah Baitullah Tur tidak hanya sekadar menyelenggarakan perjalanan, tetapi juga berupaya memberikan pengalaman bermakna dan berkesan bagi setiap jamaah. Keikhlasan, transparansi, dan kepuasan jamaah adalah prioritas utama kami.
Percayakan perjalanan spiritual Anda kepada kami, karena setiap langkah menuju Baitullah adalah anugerah yang tak ternilai.
Segera wujudkan impian ibadah Umrah Anda dengan Paket Umrah Special 2025 dari Amanah Baitullah Tur!
Kami menyediakan paket yang terjangkau tanpa mengorbankan kenyamanan dan keamanan. Dapatkan pelayanan terbaik, akomodasi nyaman, dan bimbingan ibadah yang memudahkan perjalanan spiritual Anda.
PT Raiysa Amanah Baitullah Tour Cabang bersama dengan kantor pusat Pekanbaru, Riau, memberangkatkan jamaah dengan jumlah Jemaah dari Aceh Tengah 70 langsung Medan kualanamo ..Kuala lumpur menuju jeddah Arab Saudi, dengan penerbangan batik airlines
"Alhamdulillah, hari ini kita berangkatkan 70 jemaah dari Takengon menuju medan.menginap satu malam di pre hotel Medan sambil jamaah belajar bagaimana naek turun lipat dan membuka kunci kamar hotel serta mempelajari cara menggunakan air panas dan air dingin di kamar mandi.
Hari kamis tgl 24 juli insyaallah terbang menuju KL dan langsung menuju Jeddah," kata Kepala Cabang Aceh Tengah PT.Raisya Amanah Baitullah Tour, Dra Rasidah,yg didampingi oleh BPK Munawar Halil ,Tengku Ismail mukim celala mukim kute panang Tengku musmar Kenawat,salihin,mukim pame dan Abdullah mantan mukim Pegasing
saat pemberangkatan dari masjid Raya Ruhama Aceh tengah.
“Tentu dengan pemberangkatan jemaah umrah awal musim Umroh tahun 2025 ini kami berharap berjalan dengan baik. Para jemaah sampai tujuan dan pulang ke Tanah Air aman dan selamat,” harapnya.
Bunda Dra. Rasidah, Tengku Ismail Spd.i pembimbing dengan visi misi Amanah Baitullah akan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh jemaah," sebutnya.
Pelayanan terbaik ini mulai dari tanah air hingga di Makkah-Madinah dan kembali ke Tanah air. Mulai pendaftaran jemaah, pengurusan paspor, hingga kepulangan sampai ke rumahnya, sehingga tetap menjalin silaturahmi yang baik.
Lebih lanjut dijelaskan bunda Rasidah sebelum berangkat kepada media ini,
Amanah Baitullah Tour di tahun 2025 Kantor Cabang terus memberangkatkan jemaah umrah, dan bisa dibilang dalam 1 thn kita berangkat 2 kali.bulan 7 dan bulan 11 mendatang. Bahkan untuk tiket bulan November pun sudah ready kita booking.
“Untuk tahun 2025 hari ini pertama dan akan terus memberangkatkan jemaah, dan insya Allah juga akan ada paket Ramadan 2026ini,” ujarnya.
Untuk keberangkatan jemaah umrah dari Raisya Amanah Baitullah berbagai paket, tergantung keinginan dari jemaah, ada jalur VVIP, reguler dan ada paket promo. Soal harga tentu bervariasi, mulai dari Rp 28 jutaan, hingga di atas Rp 34 jutaan.
Untuk penginapan di Makkah bintang 5 berjarak 300m jln kaki ke Masjidil haram.
dan di -Madinah 100 M dari hotel ke masjid nabawi.
“Sementara untuk pembimbing jemaah juga kita buat yang sudah berpengalaman, baik dari Indonesia dan alumni Timur Tengah. Tujuan supaya para jemaah lebih maksimal menjalankan ibadah umrah. Intinya PT Raisya Amanah Baitullah Tour pelayanan bagikan jemaah yang utama," pungkasnya.