Polres Nagan Raya Laksanakan Pengamanan VIP terhadap Kunjungan Bapak Hasyim S. Djojohadikusumo Beserta Rombongan

Editor: Syarkawi author photo

 


Suka Makmue – Guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif, personel Polres Nagan Raya melaksanakan pengamanan VIP terhadap kunjungan tokoh nasional Bapak Hasyim S. Djojohadikusumo beserta rombongan yang melaksanakan agenda kunjungan kerja di wilayah Kabupaten Aceh Barat, Rabu, 09 Juli 2025.

Pengamanan dilakukan secara ketat dan terencana, mulai dari pengawalan (patwal), sterilisasi lokasi kegiatan, hingga penjagaan di titik-titik strategis. Kegiatan ini melibatkan personel dari berbagai satuan fungsi, termasuk Satlantas, Sat Intelkam, Sat Samapta, serta personel pengamanan tertutup, dengan dukungan penuh dari jajaran Polsek di wilayah yang dikunjungi.

Kapolres Nagan Raya, AKBP melalui Kabag Ops Polres Nagan Raya dalam keterangannya, menyampaikan bahwa pengamanan kunjungan tokoh nasional tersebut merupakan bentuk kesiapsiagaan Polri dalam memberikan rasa aman kepada tamu negara maupun masyarakat sekitar.“Kami pastikan seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Setiap personel sudah ditempatkan sesuai ploting tugas masing-masing, baik pengamanan terbuka maupun tertutup,” ujar Kabag Ops.

Dalam kunjungan tersebut, Bapak Hasyim S. Djojohadikusumo dijadwalkan melakukan sejumlah kegiatan, di antaranya peresmian pabrik karet PT. Potensi Bumi Sakti pertemuan dengan tokoh masyarakat, meninjau proyek pembangunan, serta silaturahmi dengan warga di beberapa lokasi di Kabupaten Aceh Barat dan kabupaten Nagan Raya.

Seluruh rangkaian pengamanan berjalan aman dan terkendali hingga kegiatan selesai, berkat kerja sama yang baik antara Polres Nagan Raya, pihak pengamanan internal rombongan, dan masyarakat setempat.

Dengan terlaksananya pengamanan VIP ini, Polres Nagan Raya kembali menunjukkan profesionalismenya dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, serta memastikan stabilitas kamtibmas tetap terjaga di setiap momentum penting.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini