Polres Aceh Besar Gelar Syukuran Upacara HUT Bhayangkara Ke 75 Secara Virtual

Editor: Syarkawi author photo



Kota Jantho | Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 75, jajaran Polres Aceh Besar melaksanakan upacara secara virtual dengan Irup Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo. di Aula Vicon Polres Aceh Besar. Kamis (01/7/21).


Dalam Kegiatan tersebut mendampingi Kapolres Aceh Besar. Bupati Aceh Besar Ir Mawardi Ali. Damdim 0101/Aceh Besar Kolonel Inf Abdul Razak Rangkuti.S.Sos. M.Si. Kajari Aceh Besar, Ketua DPRK Aceh Besar Iskandar Ali S.Pd. M.Si. Ketua Mahkamah Aceh Besar Dan Mpu Aceh Besar, Ketua Pengurus Bhayakari Aceh Besar, Para Kabag Polres Aceh Besar, Para Kapolsek Jajaran Polres Aceh Besar, DanRamil Kota Jantho.


Sementara Kapolres Aceh Besar AKBP Riki Kurniawan, SIK. MH, Kepada Media FANews.Id mengatakan serangkaian kegiatan menyambut Hari Bhayangkara ke-75 telah dilaksanakan pihaknya seperti bakti sosial pembagian sembako, donor darah, Ziarah ke Makam Pahlawan serta vaksinasi massal.

Kapolres juga menambahkan kegiatan vaksinasi massal berjalan dengan lancar dan antusias masyarakat Kabupaten Aceh Besar sangat tinggi. Sesuai arahan dan Instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, pihaknya telah membuka gerai vaksin presisi di Polres dan gerai vaksin seluruh Polsek seluruh jajaran.


Adapun Pelaksanaan vaksinasi masih terus berjalan digerai presisi vaksin hingga tanggal 2 Juli 202. Pihaknya Juga menghimbau kepada masyarakat yang belum mendapatkan vaksin untuk segera datang agar mendapatkan pelayanan vaksinasi.

Riki Berharap dengan telah terlaksananya vaksinasi massal dapat menurunkan angka kasus positif covid-19 di Seluruh Wilayah Hukum Aceh Besar Umumnya Se- Indonesia.

Dengan tema Hari Bhayangkara ke 75 ini adalah ” Transformasi Polri yang presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju, ” tutup Kapolres Aceh Besar.[*]
Share:
Komentar

Berita Terkini