Dinas Perdagangan Kembali Gelar Pasar Murah Di Aceh Tengah, Ini Lokasinya

Editor: Syarkawi author photo

 


Takengon  - Dalam rangka pengendalian inflasi dan stabilisasi harga bahan kebutuhan pokok menjelang hari besar keagamaan yaitu Hari Raya Idul Adha 1444 H/2023 M, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Aceh bekerjasama dengan Dinas Perdagangan Kabupaten Aceh Tengah dan Perum Bulog Cabang Pembantu Takengon, akan kembali menggelar pasar murah di beberapa titik lokasi di Kabupaten Aceh Tengah.

Menurut Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Aceh Tengah, Jumadil Enka, dalam keterangannya hari ini, Rabu (14/6/2023), pasar murah kali ini akan digelar di 4 kecamatan dalam wilayah kabupaten Aceh Tengah mulai dari tanggal 13 sampai dengan 16 Juni 2023.

Lebih lanjut Jumadil merincikan 4 titik lokasi dan jadwal pelaksanaan pasar murah tersebut ;

  1. Hari pertama, Selasa (13/6/2023) untuk Kecamatan Pegasing, lokasi pelaksanaannya di halaman Kantor Reje Kampung Kute Lintang, Pegasing, dimulai dari jam 09.00 WIB.
  2. Hari kedua, Rabu (14/6/2023) untuk Kecamatan Rusip Antara, bertempat di halaman Kantor Reje Paya Tampu, Rusip Antara, dimulai dari jam 09.00 WIB.
  3. Hari ketiga, Kamis (15/6/2023) untuk Kecamatan Celala, bertempat di halaman Kantor Reje Berawang Gading, Celala, mulai dari jam 09.00 WIB.
  4. Hari keempat, Jum'at (16/6/2023) untuk kecamatan Bebesen, bertempat di halaman Kantor Reje Daling, Bebesen, mulai jam 09.00 WIB.

Sementara bahan kebutuhan pokok yang dijual kepada masyarakat dengan harga terjangkau tersebut antara lain beras, gula, minyak goreng, telur dan tepung terigu.

Melalui Camat dan Reje/Kepala Kampung masing-masing, Dinas Perdagangan Kabupaten Aceh Tengah mengimbau agar masyarakat di 4 kecamatan yang menjadi lokasi pasar murah ini, untuk dapat meanfaatkan kesempatan memperoleh beberapa jenis kebutuhan pangan pokok dengan harga lebih murah dari pasaran.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini