6800 Mahasiswa USK Ikuti Pembinaan Karakter

Editor: Syarkawi author photo

 6800 Mahasiswa USK Ikuti Pembinaan Karakter

Banda Aceh  – Sejumlah 6800 mahasiswa Universitas Syiah Kuala (USK) mengikuti pembinaan karakter tahun akademik 2023/2024.

kegiatan tersebut dilaksanakan Unit Pengembangan Program Pendamping Mata Kuliah Agama Islam (UP3AI) kampus tersebut bertempat di Masjid Jamik USK, Banda Aceh, berlangsung 27-28 Januari 2024.

Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan dalam sambutannya menyampaikan nasehat kepada seluruh mahasiswa untuk senantiasa melakukan introspeksi diri dan menata kembali niat dan tujuan menjadi seorang mahasiswa.

“Coba renungkan kembali apa tujuan anda menjadi seorang mahasiswa. Harus kita ingat perkataan Rasulullah: Innamal ‘amalu binniat, segala sesuatu tergantung pada niat, jika niat kita baik maka proses dan hasil yang kita dapatkan juga baik,” ujar Rektor.

Ketua Satgas PPKS USK, Dr. Zahratul Idami, menjadi pemateri di hari pertama. Dalam paparannya, ia mengajak mahasiswa untuk senantiasa menjaga akhlak dalam pergaulan dan juga akhlak kepada orang tua.

“Berhati-hatilah dalam bergaul, selalu ingat pesan orang tua di kampung halaman, dan jangan sekali-sekali kecewakan mereka dengan akhlak kita yang buruk serta doakanlah selalu mereka,” kata Zahratul.

Di hari kedua, Dekan Fakultas Teknik USK, Prof. Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC menyampaikan tentang rancangan kehidupan akademik sebagai mahasiswa, agar tercapai cita-cita yang diinginkan.

“Untuk kita menggapai cita-cita, kita perlu melalui proses, sehingga kita mendapatkan kompetensi sebagai modal kita meraih kesuksesan,” sebut Prof Alfiansyah.

Sementara itu, di momen yang sama, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan kewirausahaan USK, Prof. Dr. Mustanir, M.Sc berharap, kegiatan Pembinaan Karakter bisa menjadi wadah bagi mahasiswa baru untuk mengembangkan tidak hanya keilmuan secara akademik, tapi juga karakter.

“Kami pimpinan USK berharap, kegiatan pembinaan karakter ini melahirkan civitas akademika yang tidak hanya unggul dalam akademik, namun juga memiliki karakter, khususnya karakter seorang ulama yang namanya menjadi nama universitas ini, yaitu karakter Syaikh Abdurrauf As Singkili,” pesannya. (red/InfoPublik)

Share:
Komentar

Berita Terkini