
Simeulue - Menanggapi berita pada tanggal 31/1/2025 dan 01/02/2025, tentang Tower Telekomunikasi di Pulau Siumat Rusak dan mati.
Plt. Kadis Kominsa Simeulue Romaidon Darma, S.E.,M.Si.,Ak., CA Sabtu 1/2/2025 menyampaikan bahwa memang benar tower Pulau Siumat sebelumnya ada site yang down diakibatkan ada perangkat yang rusak sehingga mengakibatkan gangguan jaringan.
Mengetahui adanya informasi tersebut, Plt. Kadis Kominsa Romaidon Darma melalui Samsul Bahri selaku tenaga teknis, Jumat 31/12025 kemarin langsung menghubungi pihak Telkomsel Wilayah Aceh dan Sumbagut.
Respon cepat dan kerjasama dari pihak Pemerintah Daerah dan Telkomsel, Sabtu 1/2/2025 jaringan di Pulau Siumat sudah normal kembali.
" Alhamdulillah hari ini, Sabtu jaringan di Pulau Siumat sitenya sudah up dan normal kembali seperti biasa," pungkas Romaidon Darma.