Polres Aceh Barat Terus Intensifkan Patroli Malam untuk Jamin Keamanan Masyarakat

Editor: Syarkawi author photo


Meulaboh – Polres Aceh Barat Polda Aceh terus mengintensifkan patroli malam.

KRYD ini dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. yang bertujuan guna mencegah penyakit masyarakat Gangguan kamtibmas hingga aksi kenakalan remaja.

Selain itu, patroli malam hari tersebut merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) yang dilakukan Polres Aceh Barat demi menciptakan rasa aman dan nyaman masyarakat.

Kapolres ACeh Barat AKBP Yhogi Hadisetiawan, S.I.K., M.I.K., melalui Kasi Humas Polres Aceh Barat Iptu Rahmad Qaswany, S.Psi., M.Si., mengatakan, Kegiatan ini terus kami lakukan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan masyarakat Kabupaten Aceh Barat.

Patroli KRYD ini kami lakukan secara menyeluruh, mencakup pusat kota, lokasi yang dianggap rawan, hingga tempat kumpul warga khususnya anak muda. Tujuannya adalah memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang beraktivitas.

Selain melaksanakan patroli, Personel yang melakukan Patroli juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat yang disambanginya serta menyampaikan untuk tidak melakukan hal-hal yang mengganggu kamtibmas.

sejumlah titik lokasi yang dianggap rawan pun disisir polisi guna mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas.

Pihaknya pun berharap dengan pelaksanaan patroli KRYD secara rutin ini membuat potensi gangguan kamtibmas dapat diminimalisasi dan masyarakat bisa merasa selalu aman.

“Kami berkomitmen untuk selalu hadir di tengah masyarakat dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar Kasi Humas.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini