Reses ke I: H. Azhari Romen Tampung Aspirasi Masyarakat Dapil I

Editor: Syarkawi author photo



Meuligoe Aceh.com ( Aceh Besar ) - Saat ini Anggot Dewan Perwakilan rakyat Aceh (DPRA) sedang masuk kegiatan Reses ke I masa sidang 2021-2022 yang salah satu tujuannya memperjuangkan Aspirasi Masyarakat, salah satu tugas anggota DPRA dari Dapil 1 yaitu  H. Azhar Romen yang sering di sapa H. Romen terus memperjuangkan kepentingan rakyat melalui reses pertama ini. 


Menurutnya salah satu tugas pokok dan fungsi DPRA adalah menampung, memfasilitasi dan menindaklanjuti aspirasi rakyat Aceh kata H. Romen kepada media, Senin, 5 April 2021.



“Dia menjelaskan, tupoksi wakil rakyat  adalah  menampung, memfasilitasi, menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen daerah, terutama daerah pemilihan nya,” ungkap H. Azhar Romen. Aspirasi yang masuk nantinya akan masuk menjadi bahan untuk penyusunan pokok pikiran (pokir) di DPRA dan pemerintah Aceh melalui program dan kebijakan pemerintah nantinya.


H. Azhari Mj Romen merupakan Anggota DPRA dari Partai Daerah Aceh (PDA) menggelar acara reses ke I di Gampong Cot cut kecamatan Kuta baro pada malam senin 5 April 2021. Agenda Reses Masa Sidang I Tahun 2021–2022 ini adalah menyerap aspirasi sebagai bahan usulan program dari masyarakat daerah pemilihan (Dapil I)," kata H. Romen.



Peserta yang hadir pada kegiatan reses lebih kurang pesrta hadir 200 orang dari berbagai elemen, reses di lakukan bertahap antara kaun Wanita dan Laki-laki yang mempunyai jadwal masing-masing secara terpisah.


Hasil reses kali ini banyak mendapat masukan dan informasi dari masyarakat pada sektor ekonomi, pertanian dan perikanan.


“Yang jelas, seluruh aspirasi kita serap semuanya dan akan kita sampaikan melalui rapat paripurna di DPR Aceh.

Secara bertahap semua aspirasi itu akan kita perjuangkan agar dapat diwujudkan ke depannya,” ujar H. Romen.(Red)

Share:
Komentar

Berita Terkini