Baitul Mal Aceh Beri Bantuan Masa Panik kepada Korban Kebakaran Gampong Lamseupeung

Editor: Syarkawi author photo



Banda Aceh – Sebanyak tiga kepala keluarga (KK) korban kebakaran Gampong Lamseupeung, Luengbata, Banda Aceh mendapatkan bantuan masa panik dari Baitul Mal Aceh (BMA). Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Pimpinan BMA yang diwakili Anggota Badan, Dr A Rani Usman MSi di lokasi kebakaran, Selasa (4/5/2021).

Ketiga penerima bantuan tersebut atas nama Bustamam Ahmad, Mendra Yatdri Fahlevi, dan Fania Dini Bustari. Bantuan ini diberikan dalam bentuk uang tunai untuk kebutuhan mendesak pascamusibah dengan nominal masing-masing Rp1 juta.

“Bantuan yang kita berikan memang tidak banyak, setidaknya dapat meringankan korban untuk kebutuhan mendesak,” ungkap A Rani Usman.

A Rani menjelaskan, bantuan masa panik ini merupakan bentuk solidaritas Pemerintah Aceh melalui Baitul Mal Aceh terhadap masyarakat yang baru terkena musibah. Para korban sangat butuh uluran tangan untuk kebutuhan mendesak, seperti; makanan, pakaian, dan kebutuhan mendesak lainnya.

“Semoga para korban dapat memanfaatkan sebaik mungkin bantuan tersebut. Kita juga berterima kasih kepada muzaki yang telah mempercayakan zakatnya melalui Baitul Mal Aceh, semoga Allah berkahi rezeki para muzaki,” ujarnya.(*)
Share:
Komentar

Berita Terkini