Aceh Besar - Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto bertindak sebagai inspektur upacara pengibaran Bendera Merah Putih dalam peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, di tingkat Kabupaten Aceh Besar. Upacara berlangsung di Lapangan Bungong Jeumpa, Kota Jantho, Rabu (17/8/2022).
Peringatan HUT ke-77 RI yang mengusung tema, ‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’ berlangsung khidmat, tertib, dan lancar. Tampak para pejabat Forkopimda Aceh Besar, kepala dinas dan sejumlah perwakilan instansi lainnya.
Paskibra yang bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih terdiri dari 72 orang, merupakan para siswa dan siswi dari berbagai sekolah menengah di Aceh Besar.
Sebelum upacara, Pj Bupati Aceh Besar bersama Forkopimda melakukan ziarah ke makam Pahlawan Nasional, Teuku Nyak Arief di Kecamatan Krueng Barona Jaya.
Sementara seusai upacara HUT ke-77 RI, para pejabat pemerintahan di Aceh Besar menuju Meuligoe Bupati untuk mengikuti video conference peringatan hari kemerdekaan RI dari Istana Negara.
Peringatan HUT ke-77 di Kota Jantho, Aceh Besar ikut dimeriahkan kegiatan panjat pinang di Lapangan Bungong Jeumpa, disambut antusias oleh masyarakat Kota Jantho.[*]