Pidie Jaya – Dalam upaya mendukung pendidikan anak usia dini, anggota Koramil 27/Jangka Buya, Serka Hismullah, memberikan bimbingan belajar kepada murid-murid TK Nurul Ikhlas di Desa Jurong Ara, Kecamatan Jangka Buya, Kabupaten Pidie Jaya, pada Rabu (5/2/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan dasar-dasar membaca, menulis, mengenal huruf dan angka, serta menggambar kepada anak-anak.
Dalam pelaksanaannya, Serka Hismullah berinteraksi langsung dengan para murid, didampingi oleh guru pembimbing sekolah.
Menurut Serka Hismullah, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap dunia pendidikan, khususnya bagi anak-anak usia dini.
"Melalui bimbingan ini, kami berharap dapat membantu meningkatkan minat belajar anak-anak sejak usia dini, sehingga mereka lebih siap untuk jenjang pendidikan berikutnya," ujarnya.
Para guru serta orang tua murid mengapresiasi inisiatif yang dilakukan oleh Koramil 27/Jangka Buya. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut guna memberikan manfaat lebih bagi perkembangan anak-anak di wilayah tersebut.
Kegiatan bimbingan belajar ini juga sejalan dengan komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah di bidang pendidikan, khususnya dalam mencerdaskan kehidupan bangsa sejak usia dini.[]