Pidie Jaya — Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu menyalurkan bantuan dari Paguyuban Tathya Dharaka Akpol 2005 kepada masyarakat korban banjir bandang serta personel Polres Pidie Jaya yang terdampak di Gampong Alue Ketapang, Kecamatan Bandar Dua, Jumat, 5 November 2025.
Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas alumni Akpol 2005 dan Polres Pidie Jaya terhadap warga yang mengalami kesulitan akibat bencana.
Penyerahan bantuan dipimpin langsung oleh Kapolres, didampingi Kabag Log AKP Mardiansyah, Kasat Lantas AKP Fefy Yunitasari, Kasi Humas AKP Mahruzar Hariadi, KBO Sat Intelkam Ipda Edi Zulkarnain, serta personel Polres dan Polsek Bandar Dua.
Setelah diterima, bantuan didistribusikan ke sejumlah titik dapur umum Polri dan beberapa gampong, di antaranya Gampong Pante Beureune, Kecamatan Meurah Dua; Gampong Mesjid, Kecamatan Pante Raja; Gampong Peurade, Kecamatan Pante Raja; serta Gampong Menasah Baroh Alue Ketapang, Kecamatan Bandar Dua.
Kapolres Pidie Jaya menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen Polri untuk hadir membantu masyarakat saat bencana.
“Polisi untuk Masyarakat,” ujarnya, menutup kegiatan dengan pesan solidaritas dan kemanusiaan.[]
